Jumat, 09 September 2011

TUGAS POKOK DAN FUNGSI PENGURUS IKATAN ALUMNI SMANSA JOMBANG '93

Pengawas ( Seluruh Alumni SMANSA JOMBANG '93 )

      Tugas dan Kewenangannya :
  • Melakukan pengawasan internal terhadap seluruh kegiatan fisik maupun keuangan yang dikendalikan pengurus definitiv pada tahun pengelolahan berjalan.
  • Memilki kewenangan mutlak secara kuorum terhadap tindakan administratif terhadap kepengurusan Ikatan Alumni SMANSA Jombang bilamana dipandang perlu, baik pergantian posisi pengurus maupun pergantian pengurus secara menyeluruh.
  • Memiliki kewenangan dalam melakukan Audit Internal terhadap seluruh kegiatan yang dijalankan Pengurus pada tahun berjalan.
  • Memilki kewenangan dalam penyampaian pemikiran atau kontribusi moril terhadap hasil evaluasi kinerja pengurus.
  • Dan kewenangan lain yang ditetapkan secara kuorum apabila dipandang perlu oleh lebih dari 2/3 Alumni.
Ketua dan Wakil Ketua

      Tugas dan Kewenangannya :
  • Melaksanakan seluruh amanah Alumni yang telah tertuang di dalam kesepakatan bersama dan peraturan tertulis dan tidak tertulis dalam Rapat Kuorum Alumni.
  • Melaksanakan Program Kerja Jangka Pendek , Program Kerja Jangka Menengah dan Program Kerja Jangka Panjang.
  • Menjunjung Tinggi sikap dan sifat jujur, amanah, transparansi ,dan akuntabilitas kegiatan program kerja Alumni SMANSA Jombang '93.
  • Melaksanakan kegiatan kerja yang telah dibebankan kepadanya.
  • Bersedia melaksanakan semua Program Kerja tanpa berorientasi pada keuntungan pribadi ( Profit Oriented )
  • Menjadi Top Leader bagi seluruh instrumen organisasi dan mampu menjadi koordinator bagi struktur yang dibawahinya.
  • Melakukan fungsi koordinasi kedalam ( Internal ) maupun keluar ( Eksternal ) baik kepada Almamater maupun Lembaga lain yang disepakati oleh anggota secara keseluruhan.
Sekretaris

      Tugas dan Kewenangannya :
  • Melaksanakan tugas tugas administrasi yang di bebankan kepadanya.
  • Melaporkan dan mencatat seluruh kegiatan fisik maupun keuangan pada tahun kepengurusan berjalan.
  • Menyusun Rencana Kegiatan Jangka Pendek, Jangka Menengah dan Jangka Panjang.
  • Menyusun Rencana Strategis pada masa kepengurusan, sehingga program kerja bisa berjalan sesuai harapan seluruh Ikatan Alumni SMANSA Jombang '93.
Bendahara

      Tugas dan Kewenangannya :
  • Menerima semua jenis kontribusi keuangan dari anggota maupun dari pos pemasukan yang lain.
  • Mencatat seluruh kegiatan keuangan pada bulan dan tahun berjalan.
  • Membuat Laporan Keuangan (LK) yang dipertanggung jawabkan secara struktur kepada Ketua/Wakil Ketua dan kepada Pengawas / Seluruh Alumni SMANSA '93.
  • Menindak lanjuti semua pencatatan keuangan kepada Sekretaris untuk kemudian dipublikasikan secara umum kepada Seluruh Alumni SMANSA Jombang '93.
  • Melaksanakan seluruh kegiatan yang menjadi tugas pokok dan fungsinya secara amanah, jujur dan professional di bidangnya.
      
Departemen - Departemen
  •    Departemen Sosial
                Tugas dan Kewenangannya :
  1. Melaksanakan tugas yang dibebankan oleh Ketua / Wakil Ketua yang menjadi sektor kewenangannya.
  2. Membantu memfasilitasi keluarga alumni yang tidak mampu  untuk mendapatkan pelayanan jaminan kesehatan dari Pemerintah Daerah.
  3. Melaksanakan dan mengkoordinir tugas tugas sosial lainnya yang dipandang perlu.
  •    Departemen Pendidikan
                  Tugas dan Kewenangannya :
  1. Penyaluran Bea Siswa Miskin pada Almamater SMANSA Jombang.
  2. Melaksanakan fungsi fungsi koordinasi kegiatan sosial kepada Lembaga lain maupun Pemerintah
  3. Pengadaan Psicho Test bagi Lembaga lembaga yang siap menjadi mitra kerja Ikatan Alumni SMANSA Jombang '93.
  4. Publikasi  Program Sekolah  Kedinasan kepada Alumni, contoh : STPDN atau STIS, dll
  •    Departemen Info Bisnis dan Usaha
                 Tugas dan Kewenangannya :
  1. Menyampaikan, menawarkan dan memediasi peluang Usaha bagi sesama Alumni maupun kerjasama dengan pihak lain.
  2. Melakukan pendampingan terhadap usaha yang dikelolah oleh Alumni yang sumber pendanaaya dari Ikatan Alumni SMANSA Jombang '93.
  •    Departemen Hubungan Masyarakat
                   Tugas dan Kewenangannya :
  1. Publikasi Informasi Usaha, Kerjasama Busines atau Perluang usaha / Busines kepada seluruh Alumni melalui media yang disepakati.
  2. Publikasi Kegiatan Fisik maupun Non Fisik.
      

1 komentar:

  1. Las Vegas Casino - JMT Hub
    Get 삼척 출장안마 free online tickets 청주 출장마사지 to all 원주 출장마사지 your favorite live entertainment, 김천 출장마사지 restaurants, and nightclubs in Las Vegas from JMT. JMT - Casino, Resort 광주광역 출장안마 & Convention Center.

    BalasHapus